Latest News

Review dan Harga Samsung Galaxy A5

Review dan Harga Samsung Galaxy A5


Review Samsung Galaxy A5 - Kini Samsung merubah image dirinya menjadi kelas premium, terlihat dari perubahan bahan yang digunakan dalam smartphone Samsung terbarunya. Seperti pada Samsung Galaxy A5 yang menggunakan balutan metal pada seluruh bodinya dan melepaskan penggunakan bahan plastik yang memang kurang elegan serta terkesan murah. Samsung merilis smartphone terbarunya dari mulai Samsung Galaxy S4 dan S5, kemudian sekarang waktunya membahas spesifikasi dan review dari Samsung Galaxy A5 yang diperuntukkan bagi kalangan premium atau menengah ke atas.

Review Samsung Galaxy A5


1. Display
Memiliki berat 123 gram dengan ukuran panjang dan lebar 139.3 mm x 69.7 mm serta tebal 6.7 mm dapat membuat penggunaan semakin nyaman ketika di genggam. Ditambah dengan layar berukuran 5 inci dengan resolusi mencapai 720 x 1280 piksel yang memiliki kerapatan warna 294 ppi.

2. Prosessor
Samsung memang tidak bisa diremehkan dalam setiap keluaran produknya. Sekarang samsung menggunakan CPU Quad core 1.2 GHz untuk Galaxy A5 ini. Untuk pengolahan grafis nya, menggunakan Adreno sedangkan chipsetnya Qualcomm seri MSM8916 Snapdragon. Ditambah dengan RAM 2 GB maka lengkaplah kecepatan pemrosesan data ketika membuka aplikasi.

3. Memori
Setelah prosessor, maka smartphone membutuhkan memori yang besar. Samsung Galaxy A5 mempunyai kapasitas memori 16 GB untuk internal dan 64 GB untuk micro SD. Sangat cocok bagi anda yang suka mengoleksi file.

4. Kamera
Tidak ada gunanya jika smartphone yang canggih, namun tidak mempunyai kamera dengan resolusi besar. Semua itu dijawab oleh Samsung Galaxy A5 dengan kamera utama mencapai 13 MP resolusi 4128 x 3096 piksel dengan tambahan fitur pendukung berupa panorama, face detect, dan touch focus. Sedangkan kamera depan bisa dibilang besar dengan berbekal lensa 5 MP.

5. Baterai
Baterai yang digunakan oleh Samsung Galaxy A5 adalah baterai tipe non-removable yang memang dinyatakan lebih bisa tahan lama. Samsung Galaxy A5 menggunakan non-removable Li-Ion kapasitas 2300 mAh.

Spesifikasi Samsung Galaxy A5:

- Jaringan 2G/3G/4G (GSM/HSPA/LTE)
- Dimensi ketebalan 6.7 mm, panjang 139.3 mm, lebar 69.7 mm
- Berat 123 gram
- Nano SIM
- Tipe layar Super AMOLED, 16M Colors
- Size layar 5 inci
- Resolusi layar 720 x 1280 piksel, kerapatan warna 294 ppi
- Multitouch, proteksi anti-gores Corning Gorilla Glass 4
- OS Android v.4.4.4
- CPU Quad core kapasitas 1.2 GHz Cortex
- Chipset Qualcomm Snapdragon
- GPU Adreno 306
- Memori internal 16 GB
- RAM 2 GB
- Memori eksternal card slot mencapai 64 GB
- Kamera depan 5 MP
- Kamera utama 13 MP, resolusi lensa 4128 x 3096 piksel, fitur LED flash, touch focus, geo tagging, auto focus, panorama, face detect
- Video 1080p@30fps
- Data GPRS, EDGE, Bluetooth, NFC micro USB
- Radio fm, rekaman
- Java yes
- Baterai non removable Li-Ion 2300 mAh
- Warna, putih, silver, pink, hitam, emas, biru

Kekurangan dari Samsung Galaxy A5 adalah baterai jenis non-removable yang tidak bisa sembarangan dalam melepas dan memasang. Hanya pihak samsung yang bisa melepasnya, sehingga tidak bisa melakukan pelepasan baterai ketika dirasa panas atau layar hang.

Harga Samsung Galaxy A5


Melihat dari nama samsung yang besar ditambah dengan spesifikasi dan review Samsung Galaxy A5 di atas, maka harganya akan di atas bisa mencapai 4 juta rupiah. Samsung sendiri pada saat meluncurkannya dan merilisnya mengungkapkan harga dari mereka hampir Rp 5 juta, mungkin sekarang kisaran Rp 4.5 juta sampai Rp 5 juta.

Powered By rumah minimalis modern

Review dan Harga Samsung Galaxy A5